Breaking News
Loading...

Aplikasi Smartphone/Tablet Canggih Bernama "ARTUR"

04:12

Sobat kodok, siapa yang suka liburan nih?, travelling keliling Indonesia atau keliling kampung ahaha. Simak berita ini yah kalo kalian suka travelling ada aplikasi yang memudahkan para travellers semua. Pokoknya keren dah, sekeren yang nulis nih ahaha. 
Yogyakarta merupakan salah satu destinasi tujuan wisatawan lokal dan mancanegara ketika berkunjung ke Indonesia. Selain dikenal sebagai daerah yang merepresentasikan budaya Jawa, Yogyakarta atau biasa disebut Jogja juga memiliki keindahan alam dan cagar budaya yang memesona.  Sebut saja Candi Prambanan yang masyhur, Candi Boko yang romatis ketika dinikmati kala senja, dan Keraton Jogja yang menjadi simbol keistimewaan Daerah Istimewa Yogyakarta. Semua objek wisata tersebut merupakan daya yang menarik wisatawan berkunjung, dan tentu saja senantiasa meninggalkan  kesan istimewa kepada setiap wisatawan yang datang ke Jogja.
Namun demikian, tidak sedikit wisatawan yang mengeluh akan minimnya informasi ketika hendak menikmati keindahan alam dan cagar budaya Jogja. Kantor pelayanan informasi pariwisata yang saat ini ada, dinilai tidak maksimal dalam memberikan pelayanannya, ditambah lokasinya yang sulit ditemukan. Keluhan mereka, misalnya, susah mencari  alat transportasi menuju  lokasi, deskripsi objek wisata, dan pilihan objek yang ditawarkan Jogja. Mereka mengharapkan adanya sistem informasi pariwisata yang dapat dikses dengan mudah dan menampilkan informasi yang dibutuhkan oleh mereka setiap saat.
Logo
Atas dasar itulah sekelompok mahasiswa yang berasal dari Prodi S1 Pariwisata dan D4 Teknik Jaringan Vokasi UGM, berkolaborasi membuat sebuah software aplikasi yang bertujuan untuk memenuhi kebutuhan dan menjawab keluhan wisatawan. Dalam proses mewujudkan hal itu, mereka bermitra dengan Dinas Pariwisata Provinsi Yogyakarta. Software yang diberi nama “ARTUR” atauAugmented Reality for Information Tourism ini memiliki banyak kelebihan dan manfaat bagi wisatawan, seperti bisa menampilkan video, bentuk 3 dimensi objek, dan informasi dalam bentuk teks.

Semua informasi yang ada diolah dan ditampilkan menarik dengan memanfaatkan teknologi Augmented Reality (AR).Selain itu, informasi tersebut dapat dinikmati wisatawan hanya dengan satu kali “klik”, sehingga memiliki manfaat dalam  segi efisiensi.
Untuk memanfaatkan ARTUR, wisatawan harus lebih dulu mengunduhnya di Play Store melaluismartphone dengan gratis, atau dengan langsung ke TIC (Tourism Information Center) Provinsi Yogyakarta yang berada di Jalan Malioboro No. 16. Di sana terdapat ARTUR dalam versi PC. Setelah melewati proses penginstalan, user/wisatawan dapat langsung  membuka ARTUR. Untuk menemukan informasi yang dibutuhkan, user hanya perlu memindai marker/barcode objek wisata yang diinginkan melalui kamera HP. Setelah itu, informasi secara otomatis akan dimunculkan kepadauser.

Akhirnya, pada hari Kamis, 4 Juni 2015 lalu, ARTUR resmi dilaunching di acara Talkshow yang bertajuk “Mengenali Strategi Pemasaran dan Promosi Pariwisata Yogyakarta” yang diselenggarakan Himpunan Mahasiswa S1 Pariwisata, FIB UGM.
Harapannya, aplikasi ini dapat memberikan manfaat, baik bagi mitra, wisatawan, maupun mansyarakat umum yang menggantungkan nasibnya dari aktivitas pariwisata di Yogyakarta. Selain itu, mereka berharap akan muncul inovasi-inovasi lain yang bermanfaat sebagai bentuk dari sinergi mahasiswa sebagai akademisi dengan pemerintah sebagai birokrasi serta masyarakat sebagai praktisi. Sinergi antara ketiga aspek tersebut dalam membangun kemajuan pariwisata adalah sebuah keniscayaan.
Gimana nih sobat Kodok, udah mulai tertarik sama aplikasinya? Langsung pasang deh di Smartphone/Gadget sobat . :D

Sumber : www.isigood.com

0 komentar:

 
Toggle Footer